Kuliah Semester Genap 2016/2017

Kuliah Semester Genap 2016/2017.Berdasarkan SK Rektor Universitas Tanjungpura nomor 2934/UN22/DL/2016 tentang Kalender Akademik Tahun 2016/2017. Kegiatan semester genap berlangsung sejak 6 Februari – 25 Agustus 2017.
Kalender Akademik Semester Genap 2016/2017.
Masa kuliah semester genap berlangsung sejak 06 Februari – 22 Juni 2017. Modifikasi LIRS dijadwal sejak 13 – 17 Februari 2017. Ujian Tengah Semester dijadwal pada 03-13 April 2017. Batas akhir pendaftaran wisuda periode ke-3 pada 17 April 2017. Dies Natalis pada 20 Mei. Daftar ulang mahasiswa baru jalur SNMPTN pada 30 Mei. Pendaftaran seleksi mandiri 5 Juni – 5 Juli. Ujian Akhir Semester 7 – 14 Juli. Pengumuman hasi UAS dan evaluasi pada 7-28 Juli. Batas akhir pendaftaran wisuda periode ke-4 pada 27 Juli. Registrasi dan pembayaran mahasiswa baru SNMPTN dan SBMPTN sejak 31 Juli – 4 Agustus. Pengumuman hasil seleksi mandiri pada 1 Agustus. Registrasi mahasiswa baru seleksi mandiri pada 7 -11 Agustus. Daftar ulang mahasiswa lama 14-25 Agustus 2017.
Informasi terkait proses pembelajaran semester genap 2016/2017 program studi Pembangunan Sosial terdiri publikasi informasi sebagai berikut:
- jadwal kuliah
- jadwal praktikum
- peserta praktikum
- pedoman praktikum
- administrasi praktikum
- format proposal dan pelaporan praktikum
- modul dan bahan ajar
- Silabus, RPS, dan peta kompetensi