Wujudkan Pusat Kampus Sosial dan Budaya di HUT Fisip Untan ke 54
PONTIANAK, FISIPUntan – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Tanjungpura (Untan) menginjak usia 54 tahun. Seperti dilansir TribunPontianak 21/11/2019.
Opsional Website Program Studi
PONTIANAK, FISIPUntan – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Tanjungpura (Untan) menginjak usia 54 tahun. Seperti dilansir TribunPontianak 21/11/2019.
Pontianak, FISIP UNTAN;- Kembali lag program Studi Pembangunan Sosial, FISIP, Universitas Tanjungpura menggelar agenda Confident Week 2017 bagi Mahasiswa Baru angkatan 2017. Bertempat di Aula Dinas Wakil Walikota Pontianak (30/09/2017), acara tersebut mengusung tema “Percaya Diri, Menggapai Mimpi”, yang menghadirkan Komunitas Sosial Beting Pintar dan Senyum Kapuas, Perwakilan Alumni Prodi lintas angkatan, serta tiga akademisi dari Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik Untan.
Pontianak, FISIP UNTAN;- Mahasiswa baru angkatan 2017 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura mengikuti acara “Developing Academic Writing Skills For Social Development Students 2017” bertempat di Aula Magister S2 Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura, Senin (26/9/2017) acara tersebut diadakan oleh Program Studi Pembangunan Sosial Universitas Tanjungpura.
Pontianak, FISIP UNTAN;- Suara-suara mahasiswa tampak meramaikan ruang diskusi di Aula Gedung Balai Kelestarian Budaya dan Sejarah Kota Pontianak pada Sabtu (03/06/2017). Semangat untuk aksi berorganisasi terlihat di setiap wajah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Pembangunan Sosial (HMPS) FISIP Universitas Tanjungpura. Kebersamaan untuk menyemai warna-warni kreativitas ide dan aksi sangat diperlukan untuk bisa berkontribusi secara positif di kampus dan masyarakat.
Setiap kepengurusan organisasi memiliki batas periode waktu dan perlu pengkaderan agar bisa berkelanjutan. Oleh karena itu, kali ini HMPS mengadakan pergantian pengurus melalui kegiatan Musyawarah Tahunan (Musta). Imam Hidayat selaku ketua panitia pelaksana Musta menyatakan tujuan kegiatan Musta, “Tema musyawarah tahunan HMPS tahun ini adalah revitalisasi guna meningkatkan soliaritas jiwa kepemimpinan yang intelektual dan profesional”.
Telah disepakati bersama mengenai anggota HMPS adalah seluruh mahasiswa Program Studi Pembangunan Sosial yang telah mengikuti program Diklat HMPS. Dalam forum ini juga membahas dan merevisi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD ART) untuk pedoman periode selanjutnya. Selain itu, Musta diadakan untuk menjaring dan memilih pemimpin baru di organisasi kemahasiswaan HMPS.
Pontianak, FISIP UNTAN, Pembekalan Praktikum Pembangunan Sosial FISIP UNTAN diadakan sebagai respon dari pendekatan pembelajaran teori-teori (transfer knowledge) secara klasikal yang terkadang terlalu mengawang-awang. Ranah dari teori itu berada pada kawasan abstrak, konseptual dan idealis sementara itu implementasinya berada pada ranah konkret.
Berkaitan dengan hal tersebut, program studi Pembangunan Sosial memandang penting untuk memasukan praktik lapangan (job training) ke dalam kurikulum prodi terbaru sejak diberlakukannya perubahan nama dan kurikulum program studi Pembangunan Sosial pada tahun 2014/2015 lalu yang semula bernama Ilmu Sosiatri, berdasarkan Nomenklatur Dikti.